Salah satu ulama besarnya Al-Habib Muhammad Bin Ahmad Al-Attas berpulang ke rahmatullah usai meresmikan Masjid Ba'alawi Simpang Ulim Aceh Timur. Ini profilnya.
Belum lagi hilang kesedihan wafatnya Syekh Ali Jaber dan Habib Ali Bin Abdurrahaman Assegaf dan beberapa ulama lainnya, pagi ini kita dikejutkan dengan berpulangnya Habib Muhammad Bin Ahmad Al-Attas.
Telah berpulang ke rahmatullah ulama besar kelahiran Aceh yang juga Pimpinan Majelis Darul Mustafa - Condet Jakarta, Al-Habib Muhammad Bin Ahmad Al-Athas, Senin dinihari 18 Januari 2021.